KAMPANYE TATAP MUKA PASLON NOMOR URUT 1 ANTUSIAS WARGA Dusun Tirim DESA PLOSOSARI MEMBLUDAK

Mojokerto Liramedia.onlien Rabu, 20 November 2024, Pukul 19.00-21.00, Lokasi: Rumah Ainur Rofik, S.T., Dsn. Tirim RT 002 RW 002, Desa Plososari, Kecamatan Puri


Rabu, 20 November 2024, kampanye tatap muka pasangan calon (paslon) nomor urut 1, Bu Ikfina, berlangsung di kediaman Ainur Rofik, S.T., Dusun Tirim, Desa Plososari, Kecamatan Puri. Acara ini dihadiri oleh sekitar 300 orang peserta, termasuk warga sekitar dan para pendukung.


 Ikfina, yang dikenal sebagai sosok idola masyarakat, menyapa warga secara langsung. Selain itu, beliau juga memberikan souvenir kenang-kenangan kepada peserta sebagai simbol kedekatan dengan masyarakat. Dalam kesempatan tersebut,  Ikfina berjabat tangan langsung dengan para warga yang hadir, menciptakan suasana penuh kehangatan dan keakraban.


Relawan pendukung yang tergabung dalam kelompok Nderek Kyai Majapahit turut hadir dan memberikan dukungan penuh. Kampanye resmi ini juga dihadiri oleh partai pengusung paslon nomor urut 1, menambah semaraknya acara.


Acara berjalan dengan lancar, mencerminkan antusiasme warga dalam mendukung paslon nomor urut 1. Kampanye ini menunjukkan kekuatan hubungan erat antara calon pemimpin dan masyarakat, memperkuat harapan akan masa depan yang lebih baik di wilayah tersebut.( Sri)

Posting Komentar

0 Komentar